Tak terasa beberapa jam lagi tahun sudah berganti. 2017 terlewat dengan begitu banyak kejutan yang mencengangkan. Bisa jadi, tahun ini adalah tahun terpenting selama melewati 3 dekade usia. Berbagai pencapaian dan pengalaman baru yang amazing saya dapatkan di tahun ini. Saya menyebut tahun ini sebagai sebuah lompatan besar atau quantum leap sekaligus transisi menuju episode menegangkan selanjutnya.
Beberapa peristiwa penting yang saya alami selama 2017 terangkum sebagai berikut:
1. Dekade ketiga
November kemarin, saya resmi berusia 30 dimana belum pantas disebut om-om tapi juga bukan mas-mas lagi. Sepanjang melewati usia 29, Saya teringat percakapan Yusuf dan Ambar di 3 Hari Untuk Selamanya;
“Pas lo umur 29, posisi Bumi sama Planet Saturnus itu balik lagi di posisi yang sama waktu lo lahir. Nah Planet Saturnus itu, planet yang mempengaruhi alam bawah sadar lo. Itu semua, naluri alamiah lo, keluar semua. Meledak!”
“Itu tu kayak, kaki lo di angkat, kepala lo di bawah, trus dikocok-kocok sampai isi perut lo keluar semua. Trus lo liatin tu isi perut lo, trus lo balikin lagi”
Transisi usia 29 ke 30 kemarin adalah momentum untuk menata hidup lebih baik lagi.
2. Menerbitkan buku pertama
Ini tentu sebuah pencapaian paling membanggakan yang saya dapatkan. Verba volant, scripta manent! Tulisan lah yang abadi. Maka menjadi bagian dari penulis buku #GenM atau #GenerationMuslim, sudah tentu adalah pencapaian yang tak terlupakan.
3. Berkelana ke tempat-tempat baru
Pencapaian selanjutnya si 2017 ini adalah piknik sekaligus kerja menjelajah tempat-tempat baru terutama wilayah timur Indonesia. Alhamdulillah, tahun ini saya akhirnya menginjakkan kaki di NTB, NTT, hingga Maluku (Kei Island). Bahkan tahun ini saya pertama kali ke Bali lagi setelah 15 tahun terakhir kesana saat SMP, wkwkwkwk.
Paruh kedua tahun ini, hampir setiap bulan (bahkan mungkin tiap minggu) saya tugas keluar kota mempromosikan Wonderful Indonesia. Pengalaman paling mengesankan tentu saja ke Pulau Kei bareng beberapa seleb yang tak akan terlupakan.
4. Ketemu orang-orang baru
Menjalani profesi sebagai konsultan, networking adalah hal yang wajib dan sangat penting. Ngga pernah nyangka kalo tahun ini bisa kenal dengan Dian Sastro, Prilly Latuconsina dan Aurel!!! Selain itu sebuah kesempatan yang luar biasa bisa ketemu dan berada dalam satu tim dengan orang-orang hebat di Wonderful Indonesia Co-branding Forum (WICF) Kementerian Pariwisata.
*****
Demikian pengalaman paling mengesankan yang saya alami di tahun 2017. Selamat datang 2018!
January 2, 2018 — 8:02 am
lompatan yang menarik sekali mas
kapan meetup lagi dengan formasi lengkap